Rabu, 19 September 2018

25+ Drama Korea Yang Sedih Banget, Siapin Tissu Sebelum Nonton!

Korea emang gokil abis, ada aja drama yang dikeluarin oleh negara ini. Banyak banget genrenya, ada yang bahagia, kocak, romantis, thriller jg ada, detektif..Nah tapi untuk kali ini saya mau memberikan daftar film yang ya bisa dibilang sedih gitu lah..

Jenis ini biasanya kita sebut melow melow drama (melodrama), saran aja sih kalo mau nonton ini kalian ya mending siapin tissu lah daripada air matanya nanti ndlewer kemana-mana..

List judul drama korea paling sedih di postingan kali ini
    Daftar Isi :
  1. Winter Sonata (20 Episode)
  2. Pinocchio (20 Episode)
  3. Marriage Contract (16 Episode)
  4. Punch (20 Episode)
  5. Wonderful Day in October (50 Episode)
  6. The Full Sun (16 Episode)
  7. What Kind of Goodbye (5 Episode)
  8. Page Turner (3 Episode)
  9. Mimi (4 Episode)
  10. The Snow Queen (16 Episode)
  11. Bad Guy (17 Episode)
  12. War of Money (20 : 16 Episode + 4 Bonus)
  13. Angel Eyes (20 Episode)
  14. Cunning Single Lady (16 Episode)
  15. The Suspicious Housekeeper (20 Episode)
  16. Who Are You? (16 Episode)
  17. The Goddess Of Fire (32 Episode)
  18. When A Man Loves (20 Episode)
  19. Please Come Back, Mister (16 Episode)
  20. I Hear Your Voice (18 Episode)
  21. You Who Came From The Stars (21 Episode)
  22. I Miss You (Missing You) (21 Episode)
  23. Gu Family Book (24 Episode)
  24. The Winter The Wind Blows (16 Episode)
  25. The Innocent Man/Nice Guy (20 Episode)
  26. The Moon That Embraces The Sun (20 Episode)
  27. 49 Days (20 Episode)

Kuy kita baca sedikit ringkasannya satu-satu,

1. Winter Sonata (20 Episode)


Joon-sang adalah anak dari seorang musikus terkenal. ia sangat mahir bermain musik. Namun, kemudian ia kecelakaan dan mengalami kerusakan otak. Akhirnya ia dicuci otak oleh dokter atas perintah ibunya. Kemudian sang ibu membawanya ke Amerika dan mengganti identitasnya.

Di Amerika, ia menjadi desainer Andal. Bahkan, akhirnya ia sendiri meraih banyak penghargaan. Namun, ia lupa semuanya tentang Korea. Setelah sukses di Amerika, ia kembali ke Korea bersama ibunya. Di jalan, ia bertemu dengan seorang gadis yang dulu sangat mencintainya. Bahkan ia adalah teman kecil. Tetapi Joon-sang sudah tidak kenal dengannya.

2. Pinocchio (20 Episode)


Seorang wartawan mengidap sindrom Pinochio. Padahal dia pun bertugas selayaknya wartawan yang lain. Namun, menariknya berbagai hal menarik akan datang karena satu orang wartawan ini beda dengan yang lainnya. Sehingga setiap kejadian unik akan datang.

Pemain Utama : Lee Jong-suk dan Park Shin-hye

3. Marriage Contract (16 Episode)


Perjuangan seorang ibu membesarkan anaknya, karena suami sudah meninggal. Dan kemudian, si ibu sadar, kalau ia akan meninggal karena memiliki tumor otak. Tapi apa yang terjadi kemudian? si ibu mencari suami kontrak yang bisa menjadi wali untuk anaknya kelak. Menguras air mata.

4. Punch (20 Episode)


Park Jung-hwan adalah seorang polisi yang berusaha untuk melakukan korupsi. Untuk itu ia harus menyusun rencana dan berkomplot dengan pejabat. Tetapi ketika ia mendapati bahwa dirinya mengidap tumor otak, danb hidupnya tidak lama lagi.  Park Jung-hwan mengubah semua jalan hidupnya, dari awalnya jahat menjadi penegak keadilan sejati.

Pemeran Utama : Kim Rae-won | Kim Ah-joong | Cho Jae-hyun | Seo Ji-hye | On Joo-wan

5. Wonderful Day in October (50 Episode)


Lelaki dilahirkan dari keluarga miskin. Dia malu dengan keadaanya. Kemudian ia minggat dan berhasil menjadi orang kaya. Apalagi pekerjaannya cukup bergengsi, yakni, Jaksa. Kemudian setelah 14 tahun dia pulang ke kampung halaman. Lalu, dia berjalan dan menjauhi orang yang pernah menghinanya. Tetapi, ketika ia menyadari bahwa ia memiliki saudara yang lain, ia pun mencoba membelikan mereka semua hadiah.

6. The Full Sun (16 Episode)


Jung Se Ro secara tidak sengaja membunuh seorang lelaki di Bangkok, pada pergelaran pembukaan sebuah festival berlian internasional. Nah, kabar buruknya, justru  Jung Se Ro kemudian jatuh cinta dengan kekasih lelaki tersebut. Bahkan  Jung Se Ro tergila-gila dengannya. Namun, apakah semua berjalan lancar?

Lima tahun kemudian  Jung Se Ro, mencoba mengubah indentitas diri. Dan meski sudah mengubah nama, ia juga sudah pergi jauh. Tetapi Tuhan mempertemukan kembali dengan wanita yang kekasihnya sudah dibunuh olehnya. Keduanya kembali akrab. Lalu,bahkan pertemuan itu sangat tidak disangka. Tetapi pertanyaannya,  Jung Se Ro kembali jatuh cinta, apakah wanita itu akan memaafkan  Jung Se Ro?

7. What Kind of Goodbye (5 Episode)


Dua orang anak manusia, satu lelaki dan satunya perempuan. Keduanya bertemu ketika masing-masing menderita penyakit berat. Lalu keduanya sama-sama curhat, menariknya keduanya sama-sama jatuh cinta. Dan keduanya sadar, bahwa hidup mereka tidak akan lama. Jadi, apakah yang akan terjadi selanjutnya?

8. Page Turner (3 Episode)


Yoo-Seul (Kim So-Hyun) adalah anak yang patuh. Bahkan ketika sang ibu menginginkan ia menjadi pianis. Ia memang berhasil jadi pianis hebat. Tapi kemudian ia mengalami kecelakaan. Dan ia tidak bisa lagi bermain piano. Tetapi dengan bantuan seorang gadis, ia kemudian mencoba bangkit kembali.
Pemeran Utama : Kim So-Hyun | Ji Soo | Shin Jae-Ha

9. Mimi (4 Episode)


Min Woo  mencoba mencari cinta pertamanya di sekolah, di masa lalu. Semua itu karena sebagai webcomic, pekerjaan yang dijalani membuatnya sumpek. Lalu, apakah semuanya bisa terjadi begitu saja? dan apakah usaha Min Woo  untuk mencari cinta pertamanya berhasil?

10. The Snow Queen (16 Episode)


Han Tae Woong (Hyun Bin) adalah pemuda jenius dan rendah hati. Ia memiliki kecintaan berlebih terhadap angka. Namun ia minderan dan tidak bisa dipuji. Makanya, ketika ia dipuji oleh seorang kawannya, ia tidak tahan kemudian membunuhnya. Apa yang terjadi kemudian?

Han Tae Woong (Hyun Bin) melarikan diri dan menjadi petinju. Orang mengenalnya petinju yang beringas dan arogan. Tapi dalam hati ia merasa bersalah karena meninggalkan ibunya dan membunuh kawannya, hanya karena pujian. Bertahun-tahun dalam pelarian, ia mengenal seorang gadis yang sombong bernama Bong-Ra.  Han Tae Woong (Hyun Bin) lambat laun jatuh cinta pada Bong-Ra. Tetapi siapa yang mengira kalau Bong-Ra ternyata adik kandung dari teman akrab, yang telah dibunuhnya.

11. Bad Guy (17 Episode)


Shim Gum Wok memiliki dendam kesumat kepada keluarga Haeshim. Di mana, dia ingin merebut warisan  yang ada. Kemudian dia mencoba menyingkirkan seluruh keluarga itu satu demi satu. Apakah usaha Shim Gum Wok akan berhasil?

12. War Of Money (20 : 16 Episode + 4 Bonus)


Rencana pernikahan SEO Joo Kyung (Park Jin Hee) gagal total akibat seorang lintah darat yang kejam dan menghancurkan semua rencananya. Kemudian SEO Joo Kyung (Park Jin Hee) bersumpah akan membalas dendam. Mulailah disusun rencana untuk menghancurkan si lintah darat.

Namun, apa yang akan dikata, justru SEO Joo Kyung (Park Jin Hee) malah kemudian jatuh cinta kepada si lintah darat karena memang dia lelaki tampan. Drama ini mengharu biru banget.

13. Angel Eyes (20 Episode)


Sepasang kekasih di masa lalu harus berpisah karena konflik keluarga. Kemudian di masa depan keduanya kembali bertemu. Dan keduanya masih sama-sama mencintai. Apakah keduanya akan bersatu kembali?

Pemain Bintang : Ku Hye-sun dan Lee Sang-yoon

14. Cunning Single Lady (16 Episode)


Na Ae-ra percaya kalau dirinya dilahirkan untuk menjadi cantik saja. Makanya, ia selalu iri kepada yang lain, di mana yang lain cerdas dan juga sangat jenius. Makanya sebisa mungkin ia ingin menjadi seperti mereka. Nah, drama ini bergenre komedi romantis. Makanya, sangat menarik untuk dijadikan tontonan akhir pekan.

15. The Suspicious Housekeeper (20 Episode)


Park Bok-nyeo  adalah tipikal pembantu sangat setia. Bahkan ketika disuruh membunuh akan ia lakukan. Namun begitu. Ia mendapatkan tugas untuk menjaga seorang ayah yang struk dengan 4 anak bermasalah. Bisakah ia melakukan semuanya?

Pemeran Utama : Choi Ji-woo | Lee Sung-jae | Wang Ji-hye | Kim So-hyun

16. Who Are You? (16 Episode)


Kisah dalam dunia sekolah. Di mana anak-anak yang suka dengan dunia permainan, namun harus mendapati konflik dalam rumah tangga orang tuanya. Jadi, bagaimana anak tersebut harus menghadapi dunianya? apalagi konflik antar teman juga sangat mencolok.

Pemeran Utama : So Yi-hyun | Ok Taecyeon | Kim Jae-wook

17. The Goddess Of Fire (32 Episode)


Yoo Jung adalah seorang wanita pembuat porselen yang ada di era Joseon. Drama ini diambil dari kisah nyata. Di mana pada era Joseon porselen bukan cuma sebuah seni, namun juga ilmu pengetahuan yang membanggakan. Jadi wajar jika banyak orang yang menginginkan jadi artis porselen. Salah satunya adalah legenda Yoo Jung.

18. When A Man Loves (20 Episode)


Han Tae Sang (Song Seung Heon)  adalah lelaki sukses dan kaya raya. Namun ia tidak bisa mendapatkan cinta, karena ia memang jauh dari wanita. Suatu saat ia bertemu dengan gadis yang membuatnya luluh. Lalu, ia berusaha mati-amtian mengejar si gadis. Apapun akan ia lakukan agar bisa memiliki gadis tersebut.

Pemeran Utama : Song Seung-heon | Shin Se-kyung | Chae Jung-an | Yeon Woo-jin

19. Please Come Back, Mister (16 Episode)


Kim Young Soo adalah suami yang tidak mengurusi istrinya. Kemudian, ia mati karena jatuh dari pekerjaan. Lalu, ketika sudah sampai di surga, ia minggat dan kembali ke bumi. Dari sinilah semuanya berawal. Karena ia reinkarnasi ke dalam tubuh seorang anak haram dari pejabat tinggi.

20. I Hear Your Voice (18 Episode)


Kisah mengenai Park Soo Ha (Lee Jong Suk). Ia adalah anak ajaib yang memiliki kemampuan membaca pikiran orang hanya dari menatap matanya saja. Nah, kemudian ketika usianya 9 tahun ayahnya tabrakan dengan truk. Tetapi, akibat kemampuan Soo Ha, semuanya terbongkar. Ternyata pengemudi truk niat membunuh ayahnya.

Dan 10 tahun berlalu, ketika usianya sudah 20 tahun, semua kasusnya kembali diangkat dengan bantuan seorang pengacara yang melayani publik atau orang yang tidak mampu. Semua adegan seakan membawa diri dalam sebuah konflik yang menarik.

21. You Who Came From The Stars (21 Episode)


Seorang Alien terdampar di bumi pada masa Joseon. Dia memiliki fisik sama dengan manusia. Bahkan kemampuannya juga sama. Namun, ia sendiri memiliki misi untuk membantu seorang gadis yang ketakutan karena merasa hidupnya terancam. Tetapi, si Alien kemudian merasa bosan, karena beratus tahun hidup di bumi dan ingin kembali ke tempat asalnya.

22. 49 Days (20 Episode)


Seorang lelaki tampan dan pintar, ia dicap sempurna oleh sekitarnya. Namun kemudian, ia merasa sangat depresi. Karena memang dirinya tertekan dengan keadaan. Sedangkan di sisi lain, ada wanita yang sedang depresi karena kekasihnya meninggal. Dan berulang kali ia mencoba untuk bunuh diri. Suatu ketika si lelaki tampan menabrak truk. Ketika ia keluar dari mobil, ia melihat tubuhnya dibawa ambulane. Dan di sana ia sudah ditemui malaikat yang mengantar orang mati ke akhirat. Si malaikat menuturkan, ia bisa hidup lagi asal mampu mengumpulkan 3 tetes air mata dari 3 orang yang tulus mencintainya. Dan semuanya harus dilakukan selama 49 hari.

Pemeran Utama : Lee Yo-won, Nam Gyu-ri, Jo Hyun-jae, Jung Il-woo, Bae Soo-bin, Seo Ji-hye

23. I Miss You (Missing You) (21 Episode)


Kayak apa sih rasanya, sudah naksir dan sama-sama mencintai kemudian disuruh pisah? sakit banget, kan? nah drama ini mengisahkan soal begitu. Jadi, siapkan tisu ketika kalian hendak nonton, ya! dan jangan baper.

Pemeran Utama : Yoon Eun-hye, Park Yoochun, dan Yoo Seung-ho

24. Gu Family Book (24 Episode)


Seo-Hwa (Lee Yeon Hee-)  diselamatkan oleh seorang Gumiho, kemudian dilarikan ke gunung. Kemudian, keluarganya cerai berai, karena keluarganya dicap penghinata kemudian dihukum penggal. Bahkan awalnya Seo-Hwa (Lee Yeon Hee-)  dan beberapa saudaranya dipaksa jadi pelacur. Namun ia menolak dan diikat di pohon. Lalu dipukuli. Dan dari sinilah ia diselamatkan oleh Gumiho. Tetapi akhirnya terjalin kisah cinta yang mengharu biru.

Pemeran Utama : Lee Seung-gi | Suzy

25. The Winter The Wind Blows (16 Episode)


Seorang lelaki tampan namun rakus dan mata duitan. Ia mencoba mengelabui wanita buta, demi mengambil hartanya. Tetapi Tuhan berkata lain, lelaki tersebut justru akhirnya jatuh cinta. Dan keduanya menemukan arti hidup melalui hal yang tidak disengaja.

Pemeran Utama : Zo In-sung | Song Hye-kyo | Kim Bum | Jung Eun-ji

26. The Innocent Man/Nice Guy (20 Episode)


Kisah penuh konflik dan juga air mata. Bahkan dendam dan cinta juga ada. Nah, drama ini mengisahkan tentang Kang Ma-ru (Song Joong-ki). Dia adalah tokoh utama yang akan berperan dalam banyak konflik. Mulai dari cinta dengan tetangga sampai banyak kisah yang lain.

Pemeran Utama : Song Joong-ki, Moon Chae-won, Park Si-yeon

27. The Moon That Embraces The Sun (20 Episode)


Kisah antara Lee Hwon dan Wol. Keduanya adalah bangsawan dan raja. Wol berhasil menaklukan hati raja Joseon dan menikah. Namun banyak orang yang iri, kemudian berusaha menyingkirkan Wol. Bahkan ada yang berusaha untuk membunuhnya.

Penutup

Itulah deretan drama korea yang menurut saya itu sedih cuk!..
Silakan lah ya kalo mau nonton, pokoknya siapin tissu jangan ampe nangis eh malah ingusnya kemana-mana..oke
punya rekomendasi drama korea lain yang sedih juga? wajib tulis di komentar biar admin bisa ikut nonton, atau malah pembaca lain jg.. 
dan jangan lupa share jg yaaaa!!!

Posted By ~ Gen Lee